WARTABANJAR.COM, JAKARTA – Komandan Jenderal Angkatan Darat Amerika Serikat untuk wilayah Pasifik (USARPAC) Jenderal Charles Flynn mengapresiasi kemitraan antara militer Amerika Serikat dengan TNI yang hampir mencapai satu dekade. Apresiasi tersebut disampaikan melalui pesan video dalam rangka HUT Ke-79 TNI yang diunggah di laman Instagram Puspen TNI.
“Saya sangat bangga terhadap kemitraan yang semakin erat antarakedua angkatan bersenjata,” kata Flynn seperti dikutip Wartabanjar.com.
Menurut Flynn, kerja sama militer AS dilakukan seperti keikutsertaannya dalam Super Garuda Shield. Selain itu, latihan gabungan dengan TNI di Hawai pada latihan gabungan pusat kesiapan multinasional Pasifik.
Baca juga: Ulama Kondang Ustadz Das’ad Latif Beri Lisa Halaby Hadiah Untuk Hangatkan Warga
“Upaya kita bersama yang tergabung dalam mitra gabungan multinasional. Sangat aktif dalam pemeliharaan kawasan yang aman, stabil dan terjamin,” ujar Flynn.
Atas kerja sama itu, ia menyampaikan rasa terima kasih kepada TNI. Hal itu terutama dalam meningkatkan persahabatan bersama Angkatan Darat Pasifik AS.
Sebagai informasi, Super Garuda Shield merupakan latihan tahunan antara militer Indonesia dan Amerika Serikat yang dipimpin oleh Indonesia. Latihan ini adalah program pertukaran militer tahunan terbesar antara Amerika Serikat dan Indonesia, dengan mengundang negara-negara mitra sebagai peserta sejak 2022.
Sementara rangkaian acara perayaan HUT Ke-79 TNI di Lapangan Silang Monumen Nasional (Monas), Jakarta, Sabtu (05/10/2024) dimeriahkan parade pasukan dan alutsista TNI. Tiga matra, yakni TNI AD, TNI AL, dan TNI AU mengerahkan 100.000 prajurit.