Kudeta AS, China Kembali Rebut Puncak Klasemen Perolehan Medali Olimpiade 2024 Paris

    Belanda berada di posisi kedelapan daftar klasemen medali dengan 13 emas, tujuh perak, dan 12 perunggu.

    Mereka berhasil menyabet emas terbanyak dari cabang dayung dengan koleksi empat medali.

    Di posisi kesembilan ada Jerman dengan koleksi 12 emas, 11 perak, dan delapan perunggu.

    Medali emas terbanyak yang diraih Jerman berasal dari cabang berkuda dengan empat emas.

    Italia menempati posisi ke-10 dengan raihan 11 emas, 13 perak, dan 15 perunggu.

    Mereka menyabet emas terbanyak dari cabang berlayar dan renang yang masing-masing menyumbang dua medali.

    Indonesia masih bertengger di posisi ke-37 dengan koleksi dua emas dan satu perunggu.

    Dua emas koleksi Indonesia diraih atlet panjat tebing Veddriq Leonardo dan lifter Rizki Juniansyah dari angkat besi.

    Sementara medali perunggu disabet pebulu tangkis Gregoria Mariska Tunjung dari nomor tunggal putri.

    Indonesia masih berharap menambah koleksi medali melalui cabang angkat besi karena lifter Nurul Akmal akan bertanding hari ini, Minggu (11/8/2024), pada kelas +81 putri.

    Filipina menjadi negara Asia Tenggara terbanyak mengoleksi medali dengan raihan dua emas dan dua perunggu.

    Dua emas tersebut diraih dari cabang senam artistik. Sementara dua perunggu mereka diraih dari tinju.

    Negara Asia Tenggara lainnya Thailand bertengger di posisi ke-42 dengan koleksi satu emas, tiga perak, dan dua perunggu. Sementara Malaysia baru mengoleksi dua perunggu. (berbagai sumber)

    Editor: Erna Djedi

    Baca Juga :   Patahkan Mitos, Timnas Indonesia Gunduli Arab Saudi Lewat 2 Gol Marselino

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI