WARTABANJAR.COM, JEPARA – Tim SAR gabungan masih mencari enam orang anak buah kapal KM Soneta. Kapal bertajuk mirip kelompok musik Bang Haji Oma Irama ini dilaporkan tenggelam di perairan Pulau Karimunjawa, Kabupaten Jepara, Jawa Tengah.
Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Semarang Budiono mengatakan, pencarian yang dilakukan hari ini belum membuahkan hasil. KM Soneta dilaporkan tenggelam karena diduga akibat terhantam ombak besar.
“Ketinggian ombak saat kejadian sekitar 2,5 meter dengan angin kencang dan arus deras,” katanya seperti dikutip Wartabanjar.com.
Ia menuturkan pencarian dilakukan pada radius 6 mil dari lokasi awal kapal dilaporkan tenggelam.
Sementara dari 16 ABK KM Soneta yang berlayar, 10 di antaranya selamat setelah dievakuasi oleh kapal lain yang kebetulan melintas.
Baca juga: Bantu Persoalan Air Bersih Warga, Kodim HSS Bangun Sumur Bor
Sementara enam orang lainnya masih hilang dan masih dalam pencarian Tim SAR.
KM Soneta berangkat melaut pada 6 Juli 2024 untuk mencari ikan di perairan utara Pulau Jawa. Kapal nelayan asal Kabupaten Rembang, ini mengangkut 16 ABK di Perairan Karimunjawa, Kabupaten Jepara, Jawa Tengah, tenggelam. Penyebabnya yaitu kapal dihantam gelombang setinggi dua meter hingga dipenuhi air laut.
Seorang ABK KM Soneta Nur Nawawi menceritakan kecelakaan itu berawal ketika 16 ABK mulai berangkat berlayar dari Pelabuhan Rembang Minggu (07/07/2024). Pada awalnya perairan Laut Jawa tenang hingga tidak terjadi masalah apapun.
Namun ketika berada di perairan sebelah utara Karimunjawa, Kabupaten Jepara, tiba-tiba datang gelombang besar hingga dua meter di atas kapal. Pada saat itu, ungkap Nur Nawawi, lambung kapal dipenuhi air laut. (Sidik Purwoko)