Beredar Surat Curhatan Karyawan CNN Indonesia Gara-Gara Gaji Dipotong

    Bapak/Ibu manajemen, kami tidak mempunyai kejelasan berapa besaran pemotongan upah kami, sampai kapan upah itu dipotong, tiga bulan atau bisa terus diperpanjang entah sampai kapan sampai apa kompensasi setara dari pemotongan ini. Tapi yang jelas, dalam pikiran kami, ketika 28 Juni 2024 dan entah sampai kapan upah kami benar-benar dipotong, sudah jelas hidup kami dalam kondisi berbahaya. Kami tak punya jaring pengaman. Kami pun tak punya tabungan karena tak ada lagi uang yang bisa disimpan.

    Keputusan ini diambil begitu saja dan disodorkan pada kami. Tidak ada skema apapun termasuk kompensasi. Tidak ada penjelasan apakah upah yang dipotong itu selisihnya akan dikembalikan kepada kami ketika keuangan perusahaan membaik. Tidak ada pula kompensasi soal waktu kerja ketika upah yang kami terima dipotong tiap bulannya. Semua diputuskan seolah-olah nasib hidup kami bisa diutak-atik begitu saja. Atas dasar itu, kami menolak keputusan sepihak perusahaan memotong gaji pekerja.

    Baca juga: Menteri PUPR Lantik 5 Pejabat Pimpinan dan Fungsional

    Bapak/Ibu, kami tidak membangkang. Sekali lagi, ini bukan bentuk pembangkangan ketika memberanikan menulis surat ini. Keberanian itu sudah tertanam lama dalam hati kami sebagai bagian dari CNN Indonesia karena setiap hari kami baca ‘No Fear, No Favor’. Kami akui, tidak semua pekerja ikut menuliskan surat ini. Tetapi kami meyakini, kami memberi suara kepada mereka yang tidak bisa bersuara. Semuanya sesuai nilai-nilai yang ditanamkan CNN Indonesia kepada kami.

    Baca Juga :   Konstelasi Politik Jelang Pilkada Jakarta Kian Seru, Jokowi Dukung RK Karena...

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI