Pura-Pura Jadi Polisi Hingga Bunuh Diri, Pemuda Palangka Raya Dibina Polda Kalteng

    WARTABANJAR.COM, PALANGKA RAYA – Remaja putus sekolah, warga Komplek Flamboyan Bawah, Kota Palangka Raya MS (19) kembali berulah, Minggu (9/6).

    Sebelumnya pada Mei 2024 lalu, ia mengancam mantan pacarnya akan menyebarkan video pornog dan membuat hoaks bunuh diri dari atas Jembatan Kahayan gara-gara diputus cinta.

    Kini, ia menggunakan nomor whatsapp temannya mengaku sebagai Humas Polda
    Kalteng dengan menghubungi mantan pacarnya Bunga (19) warga Kota Palangka
    Raya.

    Baca Juga

    Orang Dikabarkan Hilang di Muara Uya Akhirnya Ditemukan 

    MS mengirim pesan melalui whatsapp ke Bunga dengan bunyi :”Selamat pagi menjelang siang saya dari Humas Polda Kalteng Palangkaraya, dengan laporan yang dikaitkan dengan Muhammad Sholeh memanggil ibu A…. ke Polda Kalteng Palangkaraya dengan tujuan adanya pengancaman dan pencemaran nama baik, dimohon ibu A….membawa orang tua ibu/ayah demikian terima kasih”.

    MS juga mengirimkan surat ke Bunga yang berisi panggilan ke Polda juga mengatasnamakan Humas Polda Kalteng.

    Ia mengaku melakukan hal itu, biar mantan pacarnya takut dan mau jadi pacarnya kembali karena MS masih belum bisa melupakan Bunga.

    Atas perbuatannya tersebut, MS dipanggil ke kantor Bidhumas Polda Kalteng untuk membuat klarifikasi dan permohonan maaf serta diberikan pembinaan oleh Cak Sam selaku Ketua Tim Virtual Police.(atoe/humas)

    Editor Restu

     

    Baca Juga :   Prancis Didesak Elemen Masyarakatnya Berani Tangkap Netanyahu

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI