Erick mengatakan, pihaknya menargetkan skuad asuhan pelatih Shin Tae-yong mengantongi poin maksimal saat menjamu kedua lawan di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta.
“Ini ada dua game, Indonesia lawan Irak, Indonesia lawan Filipina kita ingin mengambil poin sebanyak-banyaknya,” ujarnya.
Baca juga: Timnas Indonesia Gagal Petik Kemenangan Lawan Tanzania, Ini Alasan STY
Apabila lolos putaran kedua, skuad Garuda akan kembali melanjutkan perjuangan ke putaran ketiga yang dijadwalkan berlangsung pada September, Oktober, November, mendatang.
Erick menambahkan, Timnas akan melakoni sebanyak 10 laga hingga Juni 2025 sehingga harus dipersiapkan dari sekarang agar meraih hasil terbaik dalam setiap laga. (Sidik Purwoko)
Baca juga: Timnas Indonesia Hanya Bermain Imbang dengan Tanzania, Begini Komentar Erick Thohir
Editor: Sidik Purwoko