Nenek 90 Tahun Hilang di Hutan Desa Sigi Akhirnya Ditemukan

    WARTABANJAR.COM, KALTENGTim SAR Gabungan berhasil menemukan korban hilang di Hutan Desa Sigi, Kecamatan Kahayan Tengah, Kabupaten Pulang Pisau, Kalimantan Tengah, Jum’at (17/05/2024).

    Sebelumnya nenek yang berusia 90 tahun hilang di Hutan Desa Sigi, Kecamatan Kahayan Tengah, Kabupaten Pulang Pisau, Kalimantan Tengah.

    Keluarga korban, Tony menjelaskan bahwa korban sebelumnya mau mendatangi keluarga yang sedang menguburkan salah satu anggota keluarga yang meninggal.

    Baca Juga

    KAS Diringkus 7 Jam Usai Curi Hape Korbannya di Desa Stagen 

    Akan tetapi menurut saksi mata yang terakhir melihat, korban malah pergi ke arah hutan di belakang kampung, bukan ke arah pemakaman.

    Dari informasi tersebut, Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Palangka Raya, AA.Alit Supartana memberangkatkan satu Tim Rescue menuju lokasi.

    “Pada Jum’at Pukul 09.00 WIB korban Gina (90) berhasil ditemukan oleh Tim
    SAR gabungan dengan jarak 1 kilometer dari titik diduga korban hilang dalam keadaan selamat,” ujar Deddy selaku Koordinator.

    Unsur SAR yang terlibat dalam pencarian antara lain Tim Rescue Kantor Pencarian dan
    Pertolongan (Basarnas) Palangka Raya, Koramil Kahayan Tengah, Polsek Kahayan Tengah, perangkat desa, keluarga korban dan masyarakat mekitar.

    “Dengan ditemukannya korban maka Operasi SAR Kondisi membahayakan manusia satu orang hilang di hutan Desa Sigi Kecamatan Kahayan Tengah Kabupaten Pulang Pisau, ditutup dan Unsur SAR yang terlibat dapat kembali kesatuannya masing masing dengan ucapan terima kasih.” (atoe)

    Baca Juga :   BREAKING NEWS: Hakim Praperadilan Putuskan Status Tersangka Pegi Setiawan Tidak Sah!

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI