Sejalan dengan Shin Sang-jin, Shin Tae-yong juga menjelaskan, Seongnam FC mempunyai tekad untuk menembus kasta teratas Liga Korea Selatan.
Akan tetapi, STY mengungkapkan bahwa keinginan Seongnam FC untuk ke divisi teratas Liga Korea Selatan tak bisa tanpa bantuan dari penggemar.
Tak ayal, pelatih asal Korea Selatan itu ikut terlibat dalam pembelian kartu keanggotaan Seongnam FC yang kini dimiliki oleh pemerintah kota Seongnam tersebut.
“Seongnam FC adalah tim yang seharusnya berada di divisi pertama,” imbuh eks pelatih timnas Korea Selatan itu.
Pihaknya membutuhkan dukungan dari banyak penggemar guna meletakkan fondasi untuk promosi,” ungkapnya.
“Pertama, saya akan membeli keanggotaan Seongnam FC dan mempromosikannya,” tuturnya.
Shin Tae-yong didapuk menjadi Ketua Penasihat Seongnam FC sejak 27 Oktober 2023.
Shin Tae-yong merupakan ikon Seongnam FC sempat bermain untuk klub tersebut sebagai pemain dan pelatih.
STY berhasil menyumbang 18 gol dan 12 assist dari 60 penampilan di semua kompetisi bagi klub berjuluk The Magpies tersebut.
Shin Tae-yong juga pernah mengantarkan Seongnam FC menjuarai Liga Korea Selatan pada musim 2002-2003. (yayu/berbagai sumber)
Editor: Yayu