WARTABANJAR.COM, BANJARBARU – Puluhan anak yatim gembira belajar sambil bermain di Kebun Raya Banua Banjarbaru, Minggu (13/8) lalu. Laznas Lembaga Manajemen Infaq (LMI) Kalimantan Selatan bersama Pegadaian Syariah Cabang Banjarmasin mengajak 81 anak yatim itu dalam rangka program edukatif yatim, sekaligus memeriahkan tahun baru Islam 1445 Hijriah.
Staf Ahli Wali Kota Banjarbaru, Rustam membuka kegiatan tersebut.
Dirinya menyampaikan bahwa Pemerintah Kota Banjarbaru mendukung kegiatan edukatif yatim ini yang sekaligus memeriahkan tahun baru Islam.
“Kegiatan ini tentunya menjadi masukan juga bagi Pemko Banjarbaru, bahwa memeriahkan tahun baru Islam tidak hanya memberikan santunan tetapi juga mengandung nilai-nilai edukasinya, sepertinya yang digelar oleh Laznas LMI Kalsel dan Pegadaian Syariah ini,” ungkapnya.
Pihaknya pun sangat mengapresiasi kegiatan tersebut. Terlebih anak-anak senang dan ada edukasi tersendiri bagi mereka.
Para anak yatim itu antusias ikut fun game, melatik kekompakan peserta dan mengenal satu sama lain.
“Saya sangat senang dengan fun game diacara ini, saya berharap ada acara seperti ini yang lebih seru lagi” tutur Nur Hikmah salah satu peserta.
Kepala Perwakilan LMI, Nur Rohman berharap, dengan menjaga kegembiraan anak yatim ini, mereka menjadi optimistis dalam menjalani hidup dan kelak nanti bisa menjadi anak yang berbakti bagi orang tua dan negara. (hasby/*)
Baca Juga : Lazis Assalam Fil Alamin Beri Honor Tambahan Kepada Ratusan Guru Ngaji di Banjarbaru
Editor : Hasby