Buaya Muncul di Sungai Guntung Jingah Banjarbaru

WARTABANJAR.COM, BANJARBARU – Seekor buaya muncul di sungai Guntung Jingah Kelurahan Loktabat Utara, Kota Banjarbaru, Sabtu (10/6).

Bhabinkamtibmas Kelurahan Loktabat Utara, Aipda Adry Hidayat bersama Lurah Loktabat Utara, Fuad Rachman beserta warga sekitar melakukan penyisiran.

Penyisiran dilakukan di kawasan sungai Guntung Jingah sekitar Komplek Bina Murni lestari Rt 5 RW 2 Kelurahan Loktabat Utara, Banjarbaru, Sabtu (10/6).

Setelah melakukan penyisiran belum ditemukan buaya yang sering menampakkan diri disungai tersebut.

Hari ini, Bhabinkamtibmas bersama tim Damkar Kota Banjarbaru akan melakukan penyisiran kembali.

Kapolsek Banjarbaru Utara Kompol Yopie Andri Haryono menuturkan setelah mendapat laporan tersebut Bhabinkamtibmas bersama Lurah dan warga langsung mengecek lokasi.

“Kami menghimbau kepada masyarakat untuk sementara menjauhi lokasi tersebut guna mencegah hal-hal yang tidak diinginkan ucap,” Kompol Yopie.(rls)

Baca Juga

7 Bangunan Terbaar di Desa Pasar Senin Amuntai

Editor Restu

Baca Juga :   Wakil Ketua I DPRD Tanah Bumbu Sambut Kedatangan Menko PM ke Kalsel

Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

BERITA LAINNYA

TERBARU HARI INI

paling banyak dibaca