WARTABANJAR.COM, PELAIHARI – Penyebab suami di Pelaihari, Kabupaten Tanah Laut, Kalimantan Selatan, yang tega menghabisi nyawa istrinya masih simpang siur.
Beredar kabar, aksi pria berinisial M (45) tahun itu, dilatari permasalahan rumah tangga.
Akun @lambe_duda di laman Instagram, yang mengunggah informasi pembunuhan ini mendapat komentar sejumlah netizen.
Dari netizen yang meninggalkan komentar mengungkap dugaan penyebab terjadinya pembunuhan.
Diduga, sebelum terjadi peristiwa berdarah itu, antara M dengan korban yang tidak lain adalah istrinya sendiri, berinisial S (40) terjadi cekcok mulut.
Diperkirakan cekcok mulut itu, terjadi saat pelaku pulang kerja dan hendak makan.
Kemungkinan, dengan kondisi tubuh masih lelah dan perut lapar membuat pelaku emosi hingga kalap dan bertindak nekat.
Pantauan wartabanjar.com dari visual yang dibagikan @lambe_dua, terlihat sepiring nasi yang sepertinya masih utuh berada di lantai dekat lokasi pembunuhan.
Terkait komentar netizen tersebut, belum ada konfirmasi apakah memang benar seperti itu kejadian dan pemicunya.
Pihak kepolisian sendiri belum mengungkap motif di balik peristiwa berdarah ini.

Diberitakan sebelumnya, penganiayaan hingga menyebabkan korban meninggal dunia terjadi di perumahan PTPN 13, Desa Pemuda, Kecamatan Pelaihari, Tanah Laut.
Korban S (40) tewas dengan luka menganga di leher.
Kejadiannya Senin (1/5/2023), sekitar pukul 19.15 Wita
Kapolres Tala, AKBP Rofiqoh Yunianto melalui Kasat Reskrim, AKP Agus Adi Apriyoga dikonfirmasi, membenarkan peristiwa tersebut.

