Hasil Survei LSI: Prabowo Melejit Mulai Menjauhi Ganjar dan Anies

    WARTABANJAR.COM, JAKARTA – Elektabilitas calon presiden masih sangat menarik bagi sejumlah lembaga untuk disurvei menjelang Pemilu Serentak 2024.

    Terbaru, Lembaga Survei Indonesia (LSI) merilis tingkat elektabilitas sosok potensial calon presiden (capres) pada Pemilu 2024.

    Hasilnya, elektabilitas Menhan Prabowo Subianto melejit menjauhi dua kandidat lainnya, Ganjar Pranowo dan Anies Baswedan.

    Berdasarkan survei LSI, Prabowo meraup angka 30,3% di urutan teratas.

    Sementara Gubernur Jateng Ganjar Pranowo memperoleh 26,9%.

    Elektabilitas Ganjar hanya beda tipis dengan Anies Baswedan yang mendapatkan suara dari responden sebesar 25,3%.

    Survei dilakukan pada 31 Maret-4 April 2023.

    Responden survei adalah warga negara Indonesia yang berusia 17 tahun ke atas atau sudah menikah dan memiliki telepon/cellphone, sekitar 83% dari total populasi nasional.

    Pemilihan sampel dilakukan melalui metode random digit dialing (RDD).

    RDD adalah teknik memilih sampel melalui proses pembangkitan nomor telepon secara acak.

    Dengan teknik RDD sampel sebanyak 1.229 responden dipilih melalui proses pembangkitan nomor telepon secara acak, validasi, dan screening.

    Margin of error survei di kisaran ±2,9% pada tingkat kepercayaan 95%, asumsi simple random sampling.

    Wawancara dengan responden dilakukan lewat telepon oleh pewawancara yang dilatih.

    Direktur Eksekutif Lembaga Survei Indonesia, Djayadi Hanan mengatakan hasil survei menunjukkan Prabowo menjadi capres potensial yang paling banyak dipilih dengan persentase 30,3%.

    Kemudian, Ganjar Pranowo menempati posisi kedua dengan elektabilitas sebesar 26,9% dan disusul Anies sebesar 25,3%.

    Baca Juga :   PENAMPAKAN Wajah Penumpang Batik Air Mengaku Bawa Bom, Ternyata Seorang Wanita!

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI