Dispar Kalsel Siapkan Event Tour de Loksado dan Triathlon

    WARTABANJAR.COM – Pemerintah Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel) melalui Dinas Pariwisata Provinsi (Dispar) Kalsel mengimbau kepada seluruh organisasi kepariwisataan di Banua untuk menyinergikan program kerja dalam rangka meningkatkan kunjungan wisatawan ke Kalsel.

    Kepala Dispar Provinsi Kalsel, Muhammad Syarifuddin mengatakan, semua pihak harus bisa saling berkolaborasi dan mengenyampingkan ego sektoralnya agar sektor pariwisata di Banua bisa terus maju.

    “Jika pariwisata kita maju dan banyak orang datang, maka organisasi-organisasi kepariwisataan ini bisa berperan susai dengan tupoksinya, dengan menyusun program kerja yang bersinergi dan saling mendukung satu sama lain,” kata Syarifuddin, Banjarmasin, Senin (30/1/2023).

    Identitas Korban Tewas Terlindas Truk di Teluk Dalam

    Syarifuddin pun menegaskan bahwa sinergitas antar organisasi kepariwisataan sangat diperlukan, mengingat pada 2023 ini Kalsel akan mengadakan event pariwisata tingkat nasional dan internasional seperti Tour de Loksado dan Triathlon.

    “Semua organisasi kepariwisataan diharapkan bisa berkolaborasi seusai dengan tupoksi mereka, seperti ASITA dengan paket pariwisatanya, HPI dengan guidenya, PHRI dengan perhotelan dan restorannya, begitu juga dengan organisasi kepariwisataan yang lain harus saling mendukung,” ujar Syarifuddin. (aqu/MC Kalsel)

    Editor Restu

    Baca Juga :   Oknum ASN dan Honorer Diduga Mesum di Toilet Kantor Dinas PUPR Kota Banjarbaru

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI