Ratingnya Kian Menanjak Sukses Capai 2 Digit, Drakor Big Mouth Episode 6 Makin Viral

    WARTABANJAR.COM, BANJARMASIN- Drakor Big Mouth kembali menjadi perbincangan hangat karena ceritanya yang menegangkan.

    Berkisah tentang pengacara kelas bawah Park Chang Ho yang dijuluki Big Mouth yang harus terlibat kasus hukum dan misteri tentang sosok penipu bergelar Big Mouse.

    Sejak awal, pemirsa diajak menebak sosok Big Mouse yang sesungguhnya.

    Memasuki Big Mouth episode 6 yang tayang kemarin, Sabtu (13/8/202) malam, pemirsa kian antusias menebak siapakah sosok Big Mouse itu, membuat kata Big Mouse trending topic di Twitter Indonesia hari ini, Minggu (14/8/2022).

    Terdapat lebih dari 14 ribu cuitan netizen terkait kata Big Mouse dan tanda pagar #BigMouthEp6 lebih dari 56 ribu cuitan untuk drakor Big Mouth episode 6 ini.

    kdr***: Big Mouth drama yang lagi hype banget dikalangan cowok Indo. banyak banget nemu komentar yg katanya gak pernah tertarik dgn drakor, malah ikutan pusing mikirin Big Mouse. pantas Disney+ Indonesia trending 1.

    cak***: Ketika orang-orang pada sibuk malem mingguan, gue malah sibuk rebahan sambil mikirin siapa big mouse sebenarnya.

    Rating drakor Big Mouth episode 6 yang tayang kemarin Sabtu (13/8/2022) malam sukses mencapai 2 digit, yaitu 10,8 persen. Foto: Twitter

    Sementara itu, berdasarkan laporan Soompi, Big Mouth episode 6 kembali mengalami kenaikan rating.

    Nielsen Korea mencatat ratingnya naik dari 9,8 persen menjadi 10,8 persen.

    Ini berarti ratingnya telah sukses mencapai 2 digit.

    Hal ini membuatnya unggul dari drakor-drakor pesaingnya di slot tayang yang sama seperti Today’s Webtoon 2,8 persen dan Becoming Witch 1,6 persen dan Good Detective memperoleh rating 4,2 persen.

    Berbeda dengan Big Mouth, ketiga drakor ini malah dikabarkan mengalami penurunan rating. (brs)

    Baca Juga :   Aktor Dwayne Johnson 'The Rock' Pasrah Wajah Hingga Kepala Plontosnya Dicoreti Anak-anaknya

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI