Disperkim Kalsel Sosialisasi Rumah Susun MBR di Kabupaten Kotabaru

    WARTABANJAR.COM, KOTABARU – Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman (Disperkim) Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel) melakukan upaya untuk memberikan rumah layak bagi MBR (masyarakat berpenghasilan rendah).

    Salah satunya dengan menggelar sosialisasi pemanfaatan dan penghunian rumah susun (rusun) MBR Provinsi Kalimantan Selatan di ruang serba guna rumah susun MBR Kalsel Kabupaten Kotabaru.

    Kegiatan sosialisasi langsung dihadiri Kepala Disperkim Provinsi Kalsel, Mursyidah Aminy, didampingi Kepala Bidang Perumahan, Isma Agrianti, Kepala Seksi Pembinaan Teknis Perumahan, A. M Ferryansyah, dan jajaran lainnya.

    Baca juga:

    Sidang Gratifikasi IUP Batu Bara di Tanbu, Raden Dwidjono Sebut Dipaksa Pimpinan Menerbitkan Rekomendasi Berujung Bui

    Tour de Loksado 2022, Sandiaga Uno dan Kapolri Direncanakan Ikut Bersama 500 Pesepeda

    Mursyidah Aminy mengatakan, pembangunan rusun masyarakat berpenghasilan rendah (MBR) adalah sebagai upaya pemerintah untuk memberikan rumah layak bagi MBR.

    “Pada umumnya mereka terbiasa tinggal di rumah tapak, jadi perlu diberikan sosialisasi tata cara dan pemahaman tinggal di rusun, bagaimana mereka harus menjaga dan merawat aset Pemerintah ini dengan baik,” kata Mursyidah, Senin (13/6/2022).

    Program pembangunan rusun dilaksanakan tidak hanya untuk MBR tapi juga untuk para ASN yang bertugas di perbatasan.

    Rusun yang dibangun oleh Pemprov Kalsel saat ini tidak hanya fokus pada mutu bangunan saja, sehingga masyarakat dapat tinggal dengan nyaman dan tentunya layak huni.

    Baca Juga :   SMPN 2 Kusan Hulu Ciptakan Ecobrick: Inovasi Cerdas Kurangi Limbah Plastik!

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI