Jalan ke Tahura Sultan Adam Ditutup Sementara, Pengguna Roda 4 atau Lebih Harus Lewat Jalur Alternatif

    WARTABANJAR.COM, BANJARMASIN- Objek wisata Taman Hutan Raya Sultan Adam untuk sementara ini tak bisa dikunjungi menggunakan kendaraan roda 4 atau lebih.

    Hal itu dikarenakan adanya penutupan akses jalan sehingga pengunjung yang memakai kendaraan roda 4 atau lebih harus lewat jalur alternatif yaitu Gunung Kupang-Kiram-Mandiangin.

    “Untuk sementara, kalau menggunakan mobil ke Objek Wisata Tahura SA Mandiangin terpaksa harus menggunakan jalur alternatif Gunung Kupang – Kiram – Mandiangin,” demikian pengumumannya di instagram Tahura Sultan Adam, Rabu (25/5/2022).

    Pihaknya menjamin pengunjung tak perlu khawatir tersesat karena ada rambu-rambu petunjuk jalan di sepanjang jalur alternatif tersebut.

    Sahabat tidak perlu khawatir akan tersesat karena di sepanjang jalur tersebut telah kami pasang petunjuk arah untuk memudahkan para sahabat menuja Objek Wisata Tahura SA Mandiangin.”

    Peraturan ini hanya berlaku bagi kendaraan roda 4 atau lebih, sementara untuk kendaraan roda 2 masih bisa lewat jalur biasanya.

    (brs)

    Editor: Yayu Fathilal

    Baca Juga :   Pemprov Kalsel Salurkan Bantuan Banjir untuk 2 Desa di Kabupaten Banjar

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI