Catat 7 Amalan Sunnah Wanita Saat Haid di Saat Ramadan 1443 H

    Sayyidah Aisyah pernah bertanya kepada Rasulullah SAW, “Wahai Rasul, andaikan aku bertemu lailatul qadar, doa apa yang bagus dibaca? Rasul menjawab:

    اللَّهُمَّ إِنَّكَ عَفُوٌّ تُحِبُّ الْعَفْوَ فَاعْفُ عَنِّي

    “Allâhumma innaka ‘afuwwun tuhibbul ‘afwa fa’fu ‘annî,’ (Wahai Tuhan, Engkau Maha Pengampun, Engkau menyukai orang yang minta ampunan. Karenanya ampunilah aku).” (HR Ibnu Majah).

    Amalan berdoa ini bisa dikerjakan wanita haid saat Ramadhan.

    1. Memperbanyak Kegiatan Sosial

    Amalan wanita haid saat Ramadan, salah satunya yaitu berkegiatan sosial. Sering kali kita memfokuskan amala ibadah yang sifatnya ritual belaka, padahal melakukan kegiatan sosial juga bisa meningkatkan pahala dan mendapatkan keberkahan Ramadhan.

    Bagi wanita haid,contoh-contoh kegiatan sosial seperti mengajar anak-anak kurang mampu, memberikan santunan kepada anak-anak yatim, bersih-bersih lingkungan dan kegiatan yang sifatnya sosial lainnya.

    Amalan seperti ini, selain mendekatkan diri kepada Allah Swt, juga mempererat tali silaturrahim antar sesama.

    1. Memperbanyak Shadaqah

    Shadaqah merupakan salah satu amalan yang bisa dikerjakan wanita haid saat Ramadan. Karena saat bershadaqah, tidak bersinggungan dengan amalan yang dilarang bagi wanita haid.

    Memperbanyak shadaqah, bisa dengan berbagai cara, mulai dari memeberikan santunan kepada fakir miskin, anak yatim hingga hanya menebar senyuman kebaikan. Paling utama dalam mengerjakan amalan saat Ramadan adalah keikhlasan dan keistiqamahannya.

    1. Sedekah Subuh

    Adakalanya perempuan yang sedang halangan juga ikutan sahur. Setelah sahur, lanjutkan dengan sedekah subuh supaya hari menjadi berkah. Sedekah subuh saat Ramadhan bisa dilakukan salah satunya dengan memberi makan makhluk hidup yang tinggal di jalanan, seperti memberi makan kucing liar.

    Baca Juga :   Kemlu RI : Tak Ada Permintaan Resmi Rusia Dirikan Pangkalan Militer

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI