Penonton Kaget Kim Yoo Jung Jadi Cameo di One Ordinary Day Episode Terakhir, Isyaratkan Bakal Ada One Ordinary Day Season 2?

    Biasanya tayang tiap Sabtu dan Minggu malam waktu Korea di platform nonton streaming Coupang Play.

    Sekilas tentang drama ini, mengisahkan tentang Kim Hyun Soo, seorang mahasiswa polos yang karena kepolosan dan keluguan tak sengaja bertemu perempuan bernama Hong Guk Hwa yang tampak depresi.

    Setelah melewatkan malam bersama, tak disangka Hong Guk Hwa tewas dibunuh dan Hyun Soo menjadi satu-satunya tersangka.

    Dia harus menghadapi berbagai kekerasan di penjara oleh para narapidana lainnya, juga proses persidangan yang alot dimana dia selalu dipojokkan oleh jaksa dan detektif yang selalu menduga kuat dia adalah pelakunya.

    Dibantu pengacara Shin Jung Han, kasus ini bisa diselesaikan dan pelaku aslinya terungkap, yaitu dokter jiwa Park Chan Yeol yang sering memberikan obat ke Hong Guk Hwa.

    Belakangan diketahui alasan sang dokter membunuhnya adalah karena Hong Guk Hwa mengetahui sang dokter telah menikah dan dia menjadikannya selingkuhan.

    Tak sudi diperlakukan demikian, akhirnya mereka putus dan sang dokter tak terima lalu membunuhnya dengan kejam di malam Kim Hyun Soo dan Hong Guk Hwa tidur bareng. (brs)

    Editor: Yayu Fathilal

    Baca Juga :   10 Film Terbaik Emily Blunt dengan Rating Tertinggi, dari Horor, Aksi, hingga Romansa

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI