Yuk ke Bukit Batu Kalsel! Dibuka Kembali 1 November ini, Cek Tarif Masuk di Sini

    WARTABANJAR.COM : Objek wisata Bukit Batu di Sungai Luar, Tiwinga Baru, Aranio, Banjar, Kalimantan Selatan (Kalsel) kembali dibuka pada Senin, 1 November 2021.

    Sempat ditutup karena pandemi Covid-19, saat ini bukit batu yang dikelola oleh Dinas Kehutanan Provinsi Kalimantan Selatan masih terus dibenahi.

    Akses jalan yang banyak dikeluhkan pengunjung hingga fasilitas listrik dan internet masih dalam tahap pengerjaan.Dibukanya kembali objek wisata Bukit Batu juga disertai dengan persyaratan khusus. Berikut syarat yang ditetapkan Dishut Kalsel:

    1. Wajib Menerapkan Protokol Kesehatan

    2. Wajib Menjaga Kebersihan Dengan Membuang SampahPada Tempatnya.

    3. Parkir Pada Tempat Yang Telah Disediakan.

    4. Dilarang Berenang Untuk Keselamatan Bersama.

    5. Jika PPKM Mengalami Peningkatan Level, Penutupan Akan Dilakukan Secara OtomatisAdapun tiket yang diberlakukan sama dengan tarif retribusi Tahura Sultan Adam.

    Karcis Masuk Perorangan

    1.Anak-Anak Rp 8.000

    2.Dewasa Rp.10.000

    Karcis Masuk Rombongan

    1. Anak-Anak Rp. 6.000

    2. Dewasa Rp.8.000

    Karcis Masuk Kendaraan

    1. Roda 2 Rp. 10.0002.

    Roda 4 Rp. 25.000

    Touris Manca Negara

    1. Anak-anak Rp.50.000

    2. Dewasa Rp. 100.000

    Jasa Raharja

    Rp. 1.000

    Sekedar diketahui, untuk sementara pengunjung Bukit Batu dilarang bermalam atau camping.Pengunjung Bukit Batu bisa memilih jalurdarat atau jalur air, semua sudah dapat diakses.(aqu)

    Editor Restu

    Baca Juga :   Diduga Gengster Banjarmasin Bawa Sajam Ditangkap Warga di Jalan Belitung

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI