Drama Korea Squid Game Viral di 90 Negara, Aktris Asal Indonesia ini Ternyata Pernah Ikut Audisi Squid Game, Begini Ceritanya

    WARTABANJAR.COM, BANJARMASIN-Viral drama korea Squid Game yang mendunia dan trending Netflix di 90 negara, terungkap bahwa aktris asal Indonesia ini ternyata pernah ditawari ikut audisi Squid Game.

    Dia adalah Yannie Kim yang sering tampil di beberapa judul drama Korea terkenal seperti Voice 3, Yong Pal, Dinner Mate, dan sebagainya.

    Di kanal Youtube Yannie Kim berjudul [YK-LifeStory] KOK BISA MASUK MASUK TV KOREA? DRAMA/IKLAN/TALKSHOW? tayang 6 Oktober 2021, dia membeberkan kisah hidupnya bisa berkecimpung di dunia hiburan Negeri Ginseng itu.

    Di antaranya dia mengatakan beberapa waktu lalu pernah ditawari ikut audisi drama korea Squid Game untuk peran istri Ali.

    “Sebenarnya yang Squid Game juga aku sempat audisi tapi audisinya aku nggak datang langsung. Aku cuma kirim video profil dan video perkenalan untuk mereka lihat muka aku kayak apa aslinya,” ujarnya.

    Yannie Kim bercerita pernah ikut audisi drama Korea Squid Game juga untuk peran istri Ali. Foto: YouTube/Yannie Kim

    Audisi itu untuk peran istri Ali dimana Ali merupakan salah satu pemain peserta Squid Game.

    Walau begitu, dia kemudian dinyatakan gagal karena wajahnya tak ada tampang India.

    “Gagal karena aku nggak ada muka India,” katanya.

    Seperti diketahui, Ali dan istrinya di drama Squid Game adalah imigran asal Pakistan yang hidup miskin di Korea Selatan.

    Tak hanya dia, bahkan teman-temannya dari Vietnam juga gagal di audisi ini.

    “Karena mereka juga nggak ada tampang Indianya,” sebutnya. (brs)

    Editor: Yayu Fathilal

    Baca Juga :   Isa Zega Doakan Nikita Mirzani di depan Kabah, ini Doanya

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI