WARTABANJAR.COM, BANJARMASIN- Siapkan cadangan air karena PDAM Bandarmasih akan mematikan aliran air selama 6 jam hari ini, Senin (9/5/2022) dari pukul 14.00-20.00 Wita.
Hal itu disebabkan oleh adanya perbaikan kebocoran pipa transfer HDPE diameter 500 mm (Emergency) di Jalan Pramuka seberang Terminal Induk Km 6 (bekas parkiran bis antar provinsi).
Akibatnya, akan ada penurunan atau penghentian distribusi air dari Booster Gerilya di:
- Banjarmasin Selatan
- Jalan Gerilya
- Jalan Basirih
- Jalan Mantuil
- Jalan Tatah Pemangkih
- Jalan Tatah Belayung
- Jalan Tatah Bangkal
- Jalan Gubernur Subardjo
- Jalan Kuin Kacil
- Pulau Bromo
- Gunung Meranti
- Beruntung Jaya
- Jalan Arjuna
- Jalan Nakula
- Jalan Sadewa
- Jalan Krisna, dan sekitarnya
- Pemurus Dalam dan sekitarnya
- Tembikar Kanan
- Banjar Indah Permai
- Jalan Ramin
- Jalan Sintuk
- Jalan Kayu Kuku, dan sekitarnya
Pemulihan distribusi air akan dilakukan secara bertahap setelah perbaikan selesai dilaksanakan.

(ehn)
Editor: Yayu Fathilal