WARTABANJAR.COM, JAYAPURA – Perolehan medali PON XX Papua 2021 hingga Senin (11/10/2021) masih dipimpin oleh Jawa Barat (Jabar).
Jabar memimpin klasemen PON Papua dengan koleksi total 224 medali. Rinciannya, 83 emas, 68 perak, dan 73 perunggu.
Pada Minggu (10/10/2021) kontingen Jawa Barat mampu menambah lima kepingan medali emas.
Medali-medali itu berasal dari cabang olahraga aeromodeling (F3R), dayung (12 crew 500 meter putra), atletik (400 meter gawang putra), hoki indoor (beregu putri dan putra).
Baca juga: Sepak Bola PON Papua, Rotasi Pemain Bawa Jatim ke Semifinal Kalahkan Jabar
Sementara, Jawa Timur (Jatim) menguntit di peringkat kedua perolehan medali PON Papua 2021 dengan mengumplkan 74 medali emas, 62 perak, dan 56 perunggu (total 192 medali).
Jatim memang masih kalah dalam hal jumlah perolehan medali dengan tim di bawah mereka, yakni DKI Jakarta. DKI Jakarta sejauh ini sudah mengantongi 200 medali, dengan rincian 71 emas, 58 perak dan, 71 perunggu.
Namun, Jatim berhak berada di atas DKI Jakarta karena koleksi medali emas mereka tiga lebih banyak. Sementara itu, tuan rumah Papua belum beranjak dari peringkat keempat klasemen medali PON XX Papua 2021.
Papua untuk sementara sudah mengumpulkan 154 medali, dengan rincian 60 emas, 33 perak, dan 61 perunggu.
Di peringkat lima ada Jawa Tengah dengan koleksi total 87 medali (18 emas, 32 perak, dan 37 perunggu).
Peringkat di papan klasemen PON Papua 2021 bisa berubah mengingat masih banyak medali emas yang diperebutkan. Rangkaian pertandingan PON Papua 2021 baru akan berakhir pada 15 Oktober mendatang.