Dispora Kalsel Nobatkan Enam Pasangan Muda Inspiratif dan Berprestasi 2021, Berikut Nama-namanya

    WARTABANJAR.COM, BANJARMASINDinas Pemuda dan Olahraga Provinsi Kalimantan Selatan menobatkan enam Pasangan Muda Inspiratif dan Berprestasi tahun ini. Merupakan hasil proses seleksi dan penjurian yang ketat.

    Mereka adalah, Juara I diraih pasangan Ahmad Juliansyah – Arpah Sari Dewi (Balangan), selanjutnya M Ghalih -Yulita Dwi Safitri (Tanah Laut) sebagai juara II dan pasangan Riswan Erfa – Suci Rabela (Banjarmasin) sebagai juara III.

    Juara harapan I, II, dan III diberikan kepada pasangan suami istri M Yusda Permana – Helna Aprilianti (Banjarbaru), Pasangan Hasbi Kamarullah – Siti Fatmah (Banjar), dan Pasangan Rizky Ramadhani – Ridho Maisarah (Banjarmasin).

    Sekretaris Daerah Provinsi Kalsel, Roy Rizali Anwar menyerahkan tropi dan piagam kepada pemenang grand final Pasangan Muda Inspiratif dan Berprestasi 2021, Kamis (15/7/2021).

    Roy Rizali Anwar mengapresiasi kepada jajaran Dispora yang terus berupaya menggali dan mengangkat eksistensi pemuda sebagai pilar kemajuan bangsa, khususnya melalui kegiatan pemilihan pasangan muda inspiratif dan berprestasi.

    Dirinya bangga kepada pasangan yang terpilih sebagai pasangan muda inspiratif dan berprestasi.

    ”Saya berharap, pasangan muda ini dan seluruh pasangan muda yang masuk grand final, kiranya mampu menghadirkan inspirasi-inspirasi positif dalam kehidupan kebangsaan dan kemasyarakatan,” katanya.

    Lebih lanjut Roy mengatakan,  sejak jaman perjuangan hingga sekarang ini, peran pemuda selalu hadir dalam perjalanan bangsa Indonesia. Pemuda memiliki andil yang besar dalam membebaskan negeri ini dari penjajahan.

    Tokoh-tokoh besar lanjutnya, seperti Bung Karno, Bung Hatta, Bung Tomo dan lain-lain, lahir dari kalangan generasi muda.  Mereka memberikan keteladanan yang luar biasa. Mereka sosok pemuda yang berjuang tanpa pamrih, sosok pemuda yang cerdas dan pandai, sekaligus sosok pemuda dengan rasa kebangsaan yang teguh.

    Baca Juga :   Simpan Jejak Sejarah Bumi Sejak 200 Juta Tahun Lalu, Geopark Meratus Resmi Ditetapkan Sebagai UNESCO Global Geopark

    “Sekarang, bangsa ini membutuhkan kalangan generasi muda yang inspiratif dan berprestasi. karena bagaimanapun, persaingan di era sekarang ini bukan lagi adu kekuatan fisik dan senjata, tetapi bersaing dalam hal gagasan, ide dan inovasi di berbagai sektor kehidupan,” ujarnya.

    Apalagi di Kalsel ujar Roy, dituntut kerja lebih maksimal lagi dalam melahirkan pemuda-pemuda yang berdaya saing, tangguh dan berkualitas, karena secara indeks pembangunan kepemudaan, provinsi ini  masih rendah.

    “Karena itu, saya minta kepada kepala dinas pemuda dan olahraga, agar terus melakukan upaya-upaya khusus untuk mempercepat pembangunan kepemudaan, termasuk mendorong pasangan muda untuk membangun keunggulan dan daya saing, sesuai dengan keahlian dan keterampilan masing-masing,” pintanya.

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI