Sejumlah Pohon Tumbang di Kota Banjarbaru Diterjading Angin Kencang

    WARTABANJAR.COM, BANJARBARU – Sejumlah pohon tumbang akibat diterjang angin kencang yang terjadi pada Jumlah (20/12/2024) di Kota Banjarbaru.

    Pelaksana Tugas Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah Provinsi Kalimantan Selatan (BPBD Kalsel), Fitri Hernadi menyampaikan kejadian angin kencang disertai hujan deras terjadi di Kota Banjarbaru pada siang hari.

    “Kami melakukan observasi dan pendataan di lokasi kejadian dan menurunkan 1 unit Hilux Komando, serta peralatan chainsaw 2 unit ke lokasi kejadian,” ujarnya.

    Disebutkan, bencana itu menyebabkan pohon tumbang, juga mengganggu aktivitas jalan di beberapa titik.

    Baca juga:Refleksi Akhir Tahun Ombudsman : Soroti Ketenagakerjaan, Kesehatan dan Perlindungan Sosial

    “Ini terjadi sejak tadi malam menyebabkan sejumlah pohon tumbang di wilayah Kota Banjarbaru, khususnya di area perkantoran Pemerintah Provinsi Kalsel dan Palm Guntung Manggis juga terdapat tujuh titik lokasi terdampak di wilayah ini,” lanjutnya.

    Ia mengatakan waktu kejadian sekitar pukul 11.15 Wita, kemudian tim melakukan pemberangkatan ke lokasi sekitar 11.20 Wita dan penanganan selesai dilakukan sekitar 14.00 Wita.

    “Untuk kondisi terkini, berkat kerja keras tim, situasi di lokasi kejadian kini aman dan kondusif, aktivitas masyarakat dan lalu lintas kembali normal,” imbuh Hernadi.

    BPBD Kalsel mengimbau masyarakat untuk tetap waspada terhadap potensi cuaca ekstrem yang mungkin terjadi dalam beberapa hari ke depan. (ernawati)

    Editor: Erna Djedi

    Baca Juga :   BREAKING NEWS - Kebakaran di Teluk Dalam Banjarmasin, 1 Nenek Dikabarkan Tewas Terjebak Api!

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI