WARTABANJAR.COM, BANJARMASIN – Tingkat kesadaran masyarakat di Banjarmasin sudah 80 persen, kasus penyebaran Covid 19 di Kota seribu sungai ini pun melandai. Data Dinas Kesehatan Kota Banjarmasin, hingga Jumat (25/6/2021), total keseluruhan sebanyak 9.337 kasus.
“Kesadaran masyarakat Banjarmasin untuk taat protokol kesehatan bisa dibilang sudah 80 persen, hingga penambahan kasus Covid 19 melandai, Jumat kemarin cuma satu,” kata Kepala Dinas Kesehatan Kota Banjarmasin Machli Riyadi di Banjarmasin.
Dia menyampaikan, total kasus COVID-19 dengan kesembuhan tidak berjarak jauh lagi, dalam beberapa hari ini, di mana hingga hari ini sesuai data yang dirilis Dinkes Provinsi Kalsel, total yang sudah sembuh sebanyak 9.014 orang.
“Kalau dikalkulasi dengan yang sudah meninggal dunia sebanyak 210 orang, artinya kasus aktif saat ini tinggal 113 orang yang dirawat dan isolasi mandiri,” tutur Machli Riyadi.
Menurut dia, daya tahan tubuh bisa terbentuk dua cara, bisa alami maupun buatan. Tidak menuntut kemungkinan banyak yang terinveksi COVID-19, namun karena tidak bergejala, hingga tidak diketahui dan dapat sembuh sendiri.
“Mungkin di Banjarmasin bisa demikian, kita tidak tahu, moga semua selalu waspada dan taat juga disiplin protokol kesehatan, hingga kasus COVID-19 di kota kita tidak sampai melonjak lagi,” ujarnya.
Dia juga berharap, warga tidak berpergian ke luar daerah yang tinggi kasus COVID-19 saat ini, khususnya di daerah Jakarta dan provinsi lainnya di pulau Jawa.
“Sementara ini bersabarlah untuk tidak berpergian ke luar kota, demi keselamatan diri dan keluarga juga orang sekitar,” tuturnya.