Oktober 2024, Realisasi Pajak Air Permukaan Kalsel Capai Rp17 Miliar

    WARTABANJAR.COM, BANJARMASIN – Realisasi Pajak Air Permukaan (PAP) saat ini atau hingga Oktober 2024 sudah mencapai lebih Rp 17 miliar dari target Rp 20 miliar, atau tercapai lebih dari 80%.

    Hal ini disampaikan Kepala Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Kalsel, Subhan Nor Yaumil usai rapat dengan Komisi II DPRD Kalsel, Senin (4/11/2024).

    “Kami optimis bahwa target tersebut dapat tercapai sepenuhnya pada akhir tahun ini,” ucapnya.

    Ketua Komisi II DPRD Kalsel, M Yani Helmi, menyambut baik pencapaian ini. Ia mengaku sangat gembira mendengar perkembangan tersebut, terutama karena dirinya turut berperan dalam mensosialisasikan PAP.

    Baca juga: Harga Nyungsep Rp3 Ribu/Kg, Petani di Lumajang Babat Cabai Siap Panen, Ini Alasannya

    Salah satu upaya yang dilakukan kata pria akrab disapa Paman Yani ini adalah bekerja sama dengan Pemerintah Daerah Kabupaten Tanah Bumbu (Tanbu) untuk mengajak para pengusaha lokal memahami dan mendukung kebijakan Pajak Air Permukaan.

    “Hasilnya positif, karena dukungan dari pihak pengusaha lokal memberikan dampak signifikan terhadap pencapaian target PAP,” ujarnya.

    Paman Yani pun berharap inisiatif ini juga akan diikuti oleh kab/kota lain di Kalsel.

    Ia menekankan bahwa kerjasama antar kab/kota sangat penting, karena pendapatan yang diperoleh dari pajak ini nantinya akan kembali berputar di wilayah Kalsel, mendukung berbagai program pembangunan.

    Pajak ini lanjutnya tidak hanya menguntungkan pemerintah provinsi, tetapi juga secara langsung mendukung kemajuan kab/kota yang berpartisipasi dalam pengumpulan Pajak Air Permukaan. (thania ang)

    Baca Juga :   Fasilitasi Kajian Kemenko PMK Terkait Pemberdayaan Perempuan Desa, Bappedalitbang Banjar Tegaskan Komitmen ini

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI