WARTABANJAR.COM, LONDON – Chelsea menang meyakinkan 3-0 atas West Ham United dalam laga derby London yang digelar Sabtu malam WIB.
Dua gol yang dilesakkan striker Nicolas Jackson membawa Chelsea memimpin 2-0 atas tuan rumah West Ham United pada babak pertama. Chelsea melengkapi kemenangan dengan gol oleh Palmer menit 47 yang membuat fans Chelsea di Stadion London kian bergemuruh.
Baca juga:Jelang Derby London Liga Premier: Peneguhan Rivalitas Seabad Chelsea vs West Ham
The Blues, julukan Chelsea, menghasilkan lima tembakan ke arah gawang dan dua di antaranya tepat ke gawang pada babak pertama.
Sementara West Ham membuat lebih banyak melepaskan tembakan, yakni 11 dan tiga di antaranya tepat sasaran.
Dua tembakan yang mengarah tepat ke gawang yang dilepaskan Chelsea ternyata semuanya menghasilkan gol. Sementara tiga tembakan tuan rumah yang tepat mengarah ke gawang tak ada satu pun yang menghasilkan gol.
Chelsea mengandalkan lini depannya kepada striker Nicolas Jackson, saat bertandang ke markas West Ham United Stadion London, dalam lanjutan Liga Inggris.
Striker asal Senegal tersebut ditopang Jadon Sancho, Cole Palmer, dan Noni Madueke. Enzo Fernandez dan Moises Caicedo berduet di barisan tengah.
Sementara di lini belakang pelatih Enzo Maresca akan menempatkan Tosin Adarabioyo, Wesley Fofana, Levi Colwill, dan Marc Cucurella. Posisi kiper dipercayakan kepada Robert Sanchez.
Sementara di kubu West Ham, pelatih Julen Lopetegui memasang Jarrod Bowen sebagai striker tunggal. Dalam formasi 4-2-3-1, dia disokong Mohammed Kudus, Lucas Paqueta, dan Cryscenco Summerville. Guido Rodriguez dan Enzo Alvarez berduet di lini tengah.