Lomba Video Digelar Museum Lambung Mangkurat, Cek Persyaratan

    WARTABANJAR.COM – Lomba pembuatan video profil Museum Lambung Mangkurat digelar Museum Lambung Mangkurat.

    Perlombaan ini, kata Kepala Museum Lambung Mangkurat, M. Taufik Akbar salah satu langkah dalan mengedukasi masyarakat tentang keunikan dan nilai sejarah, budaya ataupun seni yang diusung oleh Museum Lambung Mangkurat.

    “Sekaligus meningkatkan kehadiran Museum Lambung Mangkurat di platform digital dan media sosial untuk menjangkau audiens yang lebih luas,” ucapnya, Banjarbaru, Selasa (27/8/2024).

    Baca Juga

    Seekor Buaya Muncul di Pantai Pagatan Kabupaten Tanah Bumbu 

    Kegiatan ini, jelasnya merupakan salah satu rangkaian festival gerbang nusantara yang mana pendaftaran lomba sudah dibuka mulai awal Agustus hingga akhir September 2024.

    Lebih lanjut, dalam pembuatan video ada beberapa persyaratan yaitu menggunakan kamera digital video (DSLR, Handycam, GoPro, dsb) atau gadget jenis lainnya yang menggunakan format minimum HD (1920 x 1080) Aspect Ratio 16:9, 24 Fps, Audio stereo Rate 48 KHz size 16 bit dan video berdurasi minimal 3 menit dan maksimal 6 Menit.

    “Ada beberapa penialain nantinya yaitu ide gagasan, orisinalitas, kreativitas, penataan kamera, artistik, mengedit, penataan suara, musik dan deteksi audio fx,” terangnya.

    Oleh karena itu, Ia pun berharap bagi para peserta pada saat pembuatan video bisa lebih memfokuskan pada aspek penilaian yang sudah diberikan.

    “Agar video yang dibuat bisa memiliki ciri khas tersendiri. Karena setiap tim memiliki ide cerita yang berbeda-beda,” pungkasnya.

    Baca Juga :   Bantuan Kayu Bakar untuk Haul Abah Guru Sekumpul Mulai Berdatangan

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI