Kementerian LH dan Kehutanan Tinjau Langsung Pelaksanaan Program Pompanisasi Lahan Pertanian di Kecamatan Martapura Barat

    WARTABANJAR.COM, MARTAPURA- Kepala Pusat Penyuluhan Badan Penyuluhan dan Pengembangan SDM Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan, Wahju Rudianto meninjau langsung pelaksanaan program perluasan tanam padi melalui kegiatan pompanisasi serta mengevaluasi luas lahan yang telah berhasil ditanami dengan sistem ini ke Balai Penyuluhan Pertanian (BPP) Martapura Barat, di Desa Sungai Batang, Kecamatan Martapura Barat, Selasa (13/8/2024).

    Wahju Rudianto selama kunjungan ini didampingi oleh Kadis Pertanian Banjar, Warsita bersama Tim Distan.

    Mereka disambut hangat oleh Kepala BPP Martapura Barat, Danil Bangsawan.

    Rombongan kemudian meninjau langsung ke lapangan untuk melihat lebih dekat kondisi lahan sawah perluasan tanam.

    Kegiatan ini merupakan proses pemantauan yang sistematis dan berkelanjutan terhadap perkembangan tanaman dalam program Upsus (Upaya Khusus) pertanian.

    Program Upsus ini biasanya bertujuan untuk meningkatkan produksi pertanian dalam skala besar, baik itu padi, jagung, atau komoditas lainnya.

    Warsita mengatakan melalui kegiatan monitoring pertanaman ini, Distan Banjar berharap dapat memberikan kontribusi yang signifikan dalam meningkatkan produksi pertanian di Kecamatan Martapura Barat.

    Dengan dukungan dari berbagai pihak, diharapkan program Upsus dapat mencapai targetnya dan memberikan manfaat yang sebesar-besarnya bagi masyarakat.

    “Melalui perluasan lahan tanam padi dengan sistem pompanisasi, petani diharapkan dapat meningkatkan produktivitas dan pendapatan mereka,” ujarnya.

    Baca Juga :   Hindari Kecurangan Transaksi Perdagangan, Pemkab Banjar Tegaskan Komitmen Jadi Daerah Tertib Ukur

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI