WARTABANJAR.COM, BANJARMASIN- Personel Patroli Satuan Samapta Polres Tabalong menggelar Kegiatan Rutin yang Ditingkatkan (KRYD) dengan melakukan patroli menggunakan Sarpras Roda 2 guna memantau aktifitas warga serta menangkal segala bentuk gangguan kamtibmas di Kabupaten Tabalong, Minggu (17/3/2024) malam lalu.
Hal ini dilakukan dalam rangka pemeliharaan keamanan dan ketertiban masyarakat guna mewujudkan stabilitas Kamtibmas yang aman dan kondusif.
Kapolres Tabalong, AKBP Anib Bastian, S.I.K., M.H melalui Kasi Humas, Iptu Joko Sutrisno mengatakan rutinitas pelaksanaan tugas patroli oleh personel Satuan Samapta dituntut untuk selalu hadir setiap hari untuk memantau kegiatan masyarakat sebagai bentuk kepedulian kepada masyarakat.
“Dengan hadirnya polisi maka warga akan merasa terayomi dan terlayani serta semakin mempererat hubungan dengan masyarakat,” ucapnya seperti dikutip dari laman Polres Tabalong, Rabu (20/3/2024).
Semoga dengan terlaksana kegiatan patroli ini dapat menciptakan situasi Kamtibmas Tabalong yang aman kondusif untuk mencegah terjadinya gangguan Kamtibmas di wilkum Polres Tabalong. (berbagai sumber)
Editor: Yayu