TP PKK Kalsel Gencar Sosialisasikan Bahaya Narkoba

    WARTABANJAR.COM, BANJARMASIN – Tim penggerak PKK Provinsi Kalimantan Selatan terus berupaya mensosialisasikan tentang bahaya peredaran narkoba melalui program Ketahanan keluarga.

    Hal tersebut disampaikan Ketua Tim Penggerak PKK Provinsi Kalimantan Selatan, Raudatul Jannah melalui Ketua Bidang 4 Kesehatan dan Lingkungan Supri Nuryani saat membuka kegiatan Sosialisasi Keluarga Indonesia Sehat Tanpa Narkoba di Banjarmasin, Kamis (14/9/2023).

    Menurutnya, peredaran narkoba yang sudah merambah ke berbagai kalangan dan lingkungan menjadi ancaman serius bagi kehidupan keluarga, termasuk di Kalimantan Selatan.

    “Untuk itu pencegahan dan pemberatasan narkoba memerlukan keterlibatan semua pihak, tanpa kecuali bagi Tim Penggerak PKK Provinsi Kalimantan Selatan yang langsung bersentuhan kemasyarakat sebagai ujung tombak sosialisasi Ketahanan keluarga,” katanya.

    Berdasarkan data riset dari BNN tahun 2018 di 13 provinsi, dari 15,4 juta pelajar, sebanyak 2,2 juta menggunakan narkoba.

    “Ini angka yang sangat tinggi dan memprihatinkan. Bisa kita bayangkan, mau jadi apa generasi kita, jika mereka sudah terpengaruh dengan narkoba,” ujarnya.

    Oleh karena itu, dampak dari penyalahgunaan narkoba ini sangat buruk, karena membuat generasi muda akan tumbuh menjadi pemalas, kurang cerdas dan banyak berangan-angan.

    “Secara moral terdegradasi, memicu permasalahan keluarga, menjadi beban sosial dan juga berpengaruh terhadap ekonomi, bahkan, sebagian besar kasus Orang Dengan Gangguan Jiwa atau ODGJ, disebabkan oleh penyalahgunaan narkoba,” katanya.

    Baca Juga :   Warga Perumahan Anugrah PGRI Perdana Gelar Salat Jumat di Masjid Sabilal Muhtadin

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI