Wali Kota Banjarbaru Bagikan 93 Ton Beras ke 5 Kecamatan

    WARTABANJAR.COM, BANJARBARUWali Kota Banjarbaru HM Aditya Mufti Ariffin menyalurkan 93 ton beras ke 5 Kecamatan se-Kota Banjarbaru, Pada Senin (17/04/2023).

    Beras yang dibagikan merupakan Cadangan Pangan Pemerintah (CPP) dalam rangka pemberian bantuan pangan dan pengendalian inflasi di Ibu Kota Provinsi Kalimantan Selatan.

    Aditya usai menyalurkan pangan di Kecamatan Banjarbaru Utara menyampaikan, total sebanyak 93 ton beras yang dibagi atas 9.323 untuk masyarakat Kota Banjarbaru.

    “Tujuan pertama penyaluran ini untuk yakni pengendalian angka inflasi, yang kedua untuk membantu masyarakat menyambut Hari Raya Idul Fitri 1444 Hijriah,” ujarnya.

    Selain itu, Aditya juga berharap dengan disalurkan bantuan beras ini bisa mengurangi beban masyarakat Kota Banjarbaru.

    “Mudah-mudahan dengan adanya bantuan ini beban dari masyarakat berkaitan karena inflasi bisa teratasi,” ucapnya.

    Diinformasikan, dari total sebanyak 93 ton beras ini akan dibagikan ke 5 Kecamatan diantaranya, Landasan Ulin sebanyak 2.366 orang, Cempaka 3.336 orang, Liang Anggang 1.519 orang, Banjarbaru Selatan 1.179 orang dan Banjarbaru Utara 923 orang. (MCBJB)

    Editor Restu

    Baca Juga :   Halaman SMPN 24 Banjarmasin Tergenang Hingga 30 Cm

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI