Media Sosial Ganjar Pranowo dan I Wayan Koster Diserbu Para Pemain Timnas U-20 Indonesia, Gubernur Bali Matikan Kolom Komentar

    WARTABANJAR.COM, BANJARMASIN- Setelah FIFA mencabut Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 2023, para pemain Timnas U-20 Indonesia geruduk Instagram Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo dan Gubernur Bali, I Wayan Koster.

    FIFA resmi mencabut status Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 2023.

    Hal itu diumumkan langsung di situs resmi mereka, Rabu (29/3/2023).

    Keputusan tersebut diambil tak lama setelah Presiden FIFA, Gianni Infantino dan Ketua Umum PSSI, Erick Thohir bertemu di Doha, Qatar.

    FIFA bersikeras menolak diskriminasi Indonesia terhadap timnas Israel.

    Isu penolakan diperparah oleh pernyataan dari politisi dan pemerintah daerah.

    Dua di antaranya datang dari Gubernur Bali, I Wayan Koster dan Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo.

    Salah satu penggawa Indonesia U-20 yang terkenal vokal menyuarakan unek-uneknya di media sosial, Hokky Caraka, ikut meramaikan kolom komentar Instagram Ganjar.

    Hokky tak segan menyebut Ganjar Pranowo sebagai penghancur mimpinya untuk tampil di Piala Dunia U-20 yang semestinya digelar di enam kota Indonesia.

    “Makasih banyak Pak. O iya Pak kami tahu nasib bapak sudah terjamin dan masa depan bapak juga sudah bagus. Sedangkan kami, Pak?”

    “Kami baru mau merintis karier menjadi lebih baik, tapi batu lompatan kita sudah dihancurkan sama bapak,” beber Hokky.

    Kiper Timnas U-20, Cahya Supriyadi juga turut protes di Instagram Ganjar Pranowo.

    “Terima kasih, Pak. Mimpi anak desa ini yang ingin membela Indonesia di Piala Dunia hanyalah mimpi, pak! Doa kami, bapak sehat selalu. Mimpi anak bangsa ini sia-sia pak,” ucap Cahya.

    Tak ingin kalah dengan dua rekannya di atas, pemain lainnya, Marselino Ferdinan juga turut menyuarakan isi hatinya di Instagram Ganjar.

    Baca Juga :   Final China Masters 2024, Jonatan Christie dan Sabar/Reza Main

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI