Jelang Nataru, Dishub Kalsel Operasikan 5 Titik POSPAM di Banjarmasin

    WARTABANJAR.COM, BANJARMASIN – Dinas Perhubungan (Dishub) Provinisi Kalimantan Selatan (Kalsel) akan mendirikan lima Pos Pengamanan (POSPAM) jelang libur Natal dan Tahun Baru (Nataru).

    Dikonfirmasi melalui Sekretaris Dishub Provinsi Kalsel, Siska Isyana menyampaikan 5 posko tersebar di Kota Banjarmasin.

    Posko pengamanan Nataru ini akan dimulai pada Kamis (22/12) hingga Januari 2023.

    “Posko tersebut akan berada di terminal KM 6, Jalan Merdeka, Jalan Trisakti, Simpang Empat Mentari, sama Bundaran Kayu tangi, yang mana direncanakan mulai Kamis (22/12/2022) sampai tanggal 8 Januari 2023, akan dioperasikan,” ucap Siska kepada wartabanjar.com, Senin (19/12/2022).

    Untuk posko, Siska menyebutkan, pihaknya juga meminta bantuan dari beberapa personil selain dari Dishub.

    “Nanti ada kerja sama dari Polres, Kodim, lalu juga kita ada mengajukan kepada Dinas Kesehatan (Dinkes) terkait medis dan ada pihak satpol-pp juga,” sebutnya.

    Menggunakan sistem shift atau pergantian jam pada personil yang berjaga, Ia mengatakan, akan ada dua shift untuk 24 jam penjagaan tersebut.

    “Jadi itu nanti setiap bidang terkait akan ada 8 personil per shift nya,” ujar Sekretaris Dishub Provinsi Kalsel.

    Sementara itu, untuk penjagaan tersebut pihaknya mengungkapkan akan lebih berfokus pada posko-posko.

    “Untuk pantauan keliling, mungkin itu ada pada lingkup Dishub kota yang lebih pas nya karena itu untuk wilayah kota Banjarmasin,” ungkapnya.

    “Kalau dari kita sementara berfokusnya pada posko, cuman nanti untuk perkembangannya bagaimana untuk yang tahun baru, kita nunggu hasil rapat dari Polda seperti apa,” pungkasnya. (est)

    Baca Juga :   Desa Gunung Ulin Alami Kekeringan, BPBD Banjar Salurkan 5 Tandon

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI