Kobra Sambur Nyelonong ke Dapur Rumah Warga Barabai, Satu Keluarga Sempat Panik

WARTABANJAR.COM, BARABAI – Suasana malam di Banua Binjai, Kecamatan Barabai, Kabupaten Hulu Sungai Tengah, mendadak berubah mencekam. Seekor ular kobra berbisa ditemukan bersembunyi di dapur rumah warga, membuat pemilik rumah dan keluarganya dilanda kepanikan.

Peristiwa itu terjadi di rumah Ramli, Ketua RT 08 Banua Binjai, pada Senin malam (12/1/2026) sekitar pukul 19.30 WITA. Saat hendak menyalakan lampu dapur, Ramli mendengar suara gesekan aneh dari bawah meja peralatan memasak.

Merasa tidak tenang, ia langsung menyorotkan lampu ponsel ke arah sumber suara. Betapa terkejutnya ia ketika melihat bagian tubuh ular yang perlahan bergerak masuk ke celah sempit di bawah meja.

“Saya kira awalnya tikus. Tapi setelah disenter pakai HP, kelihatan jelas itu ekor ular. Saya langsung menjauh karena takut membahayakan keluarga,” tutur Ramli.

Menyadari potensi bahaya, Ramli segera menghubungi petugas pemadam kebakaran dan BPBD Kabupaten Hulu Sungai Tengah. Tak lama berselang, dua personel tim penyelamat tiba di lokasi dengan membawa perlengkapan khusus penanganan hewan liar.

Petugas langsung mengamankan area dapur agar ular tidak berpindah ke ruangan lain. Setelah dilakukan pengamatan, ular tersebut dipastikan merupakan kobra jenis sambur yang tengah melingkar di bawah meja dapur.

Proses evakuasi berlangsung dengan penuh kehati-hatian sesuai standar operasional prosedur. Ular kobra sepanjang sekitar 120 sentimeter dengan diameter kurang lebih 3 sentimeter itu berhasil diamankan menggunakan alat penjepit khusus, lalu dimasukkan ke dalam boks pengaman.

Baca Juga :   Cuaca Tak Menentu, Petani Cabai di Banjarbaru Keluhkan Gagal Panen

Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

BERITA LAINNYA

TERBARU HARI INI

paling banyak dibaca