WARTABANJAR.COM, BANJAR – Gubernur Kalimantan Selatan (Kalsel) H Muhidin memberikan bantuan sembako & uang tunai bagi warga terdampak banjir di Sungai Tabuk, Kabupaten Banjar dari uang pribadi.
Dalam kunjungannya, Gubernur Kalsel mengungkapkan bantuan dari dana pribadi diberikan dengan kategori rumah yang terendam dalam dan tidak.
Ia juga menginstruksikan Kepala BPBD Provinsi Kalimantan Selatan, Ronny Eka Saputra untuk membuka pintu informasi dari masing-masing Kepala Desa.
Baca Juga Jelang Kunjungan Presiden, Dishub Kalsel Siagakan Mobil Derek dan Jalur Satu Arah
Agar setiap Kepala Desa melaporkan data
masyarakat terdampak Banjir di wilayahnya
melalui nomor 0811511103.
Atau bisa melaporkan setiap informasi kebencanaan lainnya melalui Call Center BPBD Prov Kalsel 0857-7603-2729.(wartabanjar.com/bpbd)
Editor Restu

