Lunasi Janji, Bupati Serahkan Bonus Atlet Peraih Medali Pada Porprov XII Kalsel 2025

WARTABANJAR.COM, TANJUNG- Bupati Tabalong, H. Muhammad Noor Rifani, melunasi janjinya dengan menyerahkan bonus kepada para atlet peraih medali pada ajang Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) XII Kalimantan Selatan Tahun 2025.

Penyerahan bonus dilakukan secara simbolis di Halaman Rumah Dinas Bupati Tabalong di Komplek Pendopo Bersinar Pembataan, Selasa (29/12/2025).

Sebelumnya orang nomor satu di Tabalong ini berjanji kepada para atlet pada saat upacara pelepasan, akan memberi bonus kepada yang berprestasi dan bisa mempersembahkan medali untuk Tabalong.

Total dana bonus yang dibayarkan untuk atlet dan pelatih sebesar Rp. 4.190.000.000,-.

BACA JUGA: Banjir di Teluk Selong Ulu Martapura Belum Surut

Bonus diberikan sebagai apresiasi untuk prestasi yang diraih, yaitu:

  • Medali Emas: Rp. 30 juta
  • Medali Perak: Rp. 20 juta
  • Medali Perunggu: Rp. 10 juta

Bupati Tabalong menyampaikan ucapan selamat kepada para atlet dan pelatih yang telah bekerja keras, berharap prestasi ini dapat dipertahankan dan ditingkatkan.

“Selain bonus, kita juga berikan beasiswa dengan syarat tetap rajin belajar sekolah,” pungkas Bupati. (wartabanjar.com/Suhardi)

Editor: Yayu

Baca Juga :   Kebakaran di Jalan Bandara Syamsudin Noor Banjarbaru

Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

BERITA LAINNYA

TERBARU HARI INI

paling banyak dibaca