Peta Sengit Playoff Interkonfederasi Piala Dunia 2026: Irak Hadang Indonesia, Enam Negara Berebut Dua Tiket Terakhir

WARTABANJAR.COM Drama menuju Piala Dunia 2026 makin memanas setelah daftar lengkap peserta playoff interkonfederasi akhirnya terkunci. Enam negara dari berbagai benua kini bersiap memperebutkan dua tiket terakhir menuju putaran final yang akan digelar di Amerika Serikat, Kanada, dan Meksiko pada 11 Juni–19 Juli 2026.

Sebanyak 42 negara sebelumnya sudah mengamankan tempat di putaran final. Kini, sorotan beralih ke jalur playoff yang menghadirkan persaingan sengit lintas konfederasi.

CONCACAF: Tiga Lolos, Dua Berjuang di Playoff

Panama, Haiti, dan Curacao resmi melaju ke putaran final. Namun Jamaika dan Suriname masih harus melewati jalan terjal karena ditempatkan di jalur playoff interkonfederasi demi memperebutkan satu slot tambahan.

Enam Negara Siap Tempur di Playoff Interkonfederasi

Kaledonia Baru menjadi tim pertama yang memastikan tiket playoff usai finis sebagai runner-up Zona Oseania, sementara Selandia Baru melaju otomatis ke Piala Dunia 2026.

Dari Amerika Selatan, Bolivia masuk daftar playoff setelah menutup kualifikasi di posisi ketujuh, tepat di bawah tim-tim raksasa seperti Argentina, Brasil, dan Uruguay.

RD Kongo menambah daftar peserta setelah menyingkirkan Nigeria lewat adu penalti dramatis pada ronde kedua Zona Afrika. Zona ini sebelumnya sudah memastikan 10 negara ke putaran final, termasuk Maroko, Tunisia, Mesir, Ghana, hingga Senegal.

Asia mengirim Irak sebagai wakilnya. Tim yang pernah menjadi rival Indonesia di kualifikasi itu membuka peluang ke Piala Dunia usai menang 2-1 atas UEA, melengkapi sederet wakil Asia seperti Jepang, Iran, Korea Selatan, Australia, hingga Arab Saudi.

Baca Juga :   Amorim Yakin MU Bisa Finis Empat Besar Asal Pemain Kembali Lengkap Musim Ini

Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

BERITA LAINNYA

TERBARU HARI INI

paling banyak dibaca