WARTABANJAR.COM, JAKARTA – Meski menuai kritik keras dari fans Arab Saudi, wasit asal Kuwait, Ahmad Al Ali, justru menerima penghargaan dari Asosiasi Sepak Bola Kuwait (KFA). Penghargaan diberikan atas kinerjanya saat memimpin laga Arab Saudi vs Indonesia pada Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Dalam pernyataan resmi di platform X, KFA menyebut Al Ali dan timnya menunjukkan performa luar biasa selama bertugas di Jeddah, Rabu (8/10) malam. Presiden KFA, Sheikh Ahmad Al-Youssef, bahkan menyampaikan ucapan selamat langsung kepada Al Ali dan jajaran wasit Kuwait lainnya.
KFA menilai kepemimpinan Al Ali selama pertandingan berjalan profesional meski diwarnai keputusan kontroversial, termasuk kartu merah yang diberikan kepada pemain Arab Saudi, Mohammed Kanno.
Penghargaan ini menjadi bentuk dukungan moral KFA bagi wasit nasionalnya di tengah kritik yang datang dari publik Arab Saudi. (Wartabanjar.com/berbagai sumber)
Editor: Andi Akbar

