Putri KW Geser Gregoria dan Tembus 7 Dunia, Peluang ke Enam Besar Terbuka Lebar

WARTABANJAR.COM, JAKARTA – Tunggal putri Indonesia, Putri Kusuma Wardani, mencatat pencapaian membanggakan usai naik satu peringkat ke posisi tujuh dunia dalam pembaruan ranking Federasi Bulu Tangkis Dunia (BWF) pekan ke-40 yang dirilis Selasa (30/9/2025).

Putri KW sapaan akrabnya kini mengoleksi 68.830 poin, unggul tipis dari rekan senegara Gregoria Mariska Tunjung yang turun ke peringkat delapan dengan 68.360 poin. Kenaikan Putri tidak lepas dari performa konsistennya dalam beberapa turnamen terakhir, termasuk capaian semifinal di ajang Super 500 Korea Open pekan lalu.

“Ini pencapaian penting bagi saya, tapi perjalanan masih panjang. Fokus saya sekarang adalah terus memperbaiki permainan agar bisa menembus enam besar dunia,” ujar Putri usai menerima kabar kenaikan peringkatnya.

Persaingan antara dua tunggal putri terbaik Indonesia itu pun kian sengit. Meski selisih poin keduanya sangat tipis, baik Putri maupun Gregoria masih cukup aman dari ancaman pemain di bawahnya seperti Ratchanok Intanon (Thailand) yang berada di posisi sembilan dengan 62.464 poin, serta Tomoka Miyazaki (Jepang) di urutan kesepuluh dengan 62.424 poin.

Peluang Putri dan Gregoria untuk merangsek ke posisi enam besar juga masih terbuka lebar. Jarak poin dengan peringkat keenam yang ditempati Pornpawee Chochuwong (Thailand) yakni 71.858 poin dinilai masih bisa dikejar dalam satu atau dua turnamen besar mendatang.

Sementara itu, posisi puncak tunggal putri dunia masih dikuasai An Se-young dari Korea Selatan dengan 111.270 poin. Meski gagal merebut gelar di kandang sendiri usai kalah dari Akane Yamaguchi (Jepang) di final Korea Open 2025, An tetap kukuh di peringkat pertama.

Baca Juga :   PERAMPOKAN BANK TERBESAR JERMAN! Brankas Dibobol Pakai Bor, Rp 590 Miliar Raib Saat Libur Natal

Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

BERITA LAINNYA

TERBARU HARI INI

paling banyak dibaca