Geger Bayar Rp 1 Juta Masuk Surga di Pengajian Umi Cinta

WARTABANJAR.COM, BEKASI – Warga Bekasi, Provinsi Jawa Barat dihebohkan dengan pengajian Umi Cinta yang menjamin surga bagi jemaahnya.

Pengajian Umi Cinta menjamin jemaah masuk surga dengan membayar Rp 1 juta. Hal ini membuat warga geram dan membubarkan jemaah.

Video diunggah akun X @diinorawrrrr. Dalam video itu, terlihat warga sekitar menggeruduk sebuah rumah yang di dalamnya tengah menggelar pengajian.

Baca Juga

Kemenhub Tetapkan Bandara Bersujud Tanah Bumbu Berstatus Internasional

Pengajian digelar seorang inisial PY atau dikenal Umi Cinta di daerah Cimuning, Kecamatan Mustikajaya, Kota Bekasi, Jawa Barat.

Diduga, warga menolak dan menggeruduk kegiatan itu karena ada iming-iming jaminan masuk surga kepada pengikutnya hanya dengan membayar Rp1 juta.

“Warga Bekasi resah! Pengajian Umi Cinta janjikan masuk surga dengan bayar 1 juta,” demikian tertulis dalam unggahan itu.

Tampak bangunan dipenuhi dengan spanduk penolakan warga agar pengajian Umi Cinta ditutup.

Dikutip akun info bekasi utara, PY rutin
menggelar pertemuan keagamaan setiap
akhir pekan sejak pukul 05.00 WIB
hingga menjelang 12.00 WIB dengan 70 orang peserta.

Salah satu pengakuan yang memicu keresahan adalah iming-iming masuk surga bagi anggota yang memberikan infak Rp1 juta.

“Ada (keterangan) kalau mau masuk surga dibayar Rp 1 juta,” kata AB warga setempat. (Wartabanjar.com/atoe)

Editor Restu

 

Baca Juga :   VIRAL! Aksi Tak Terpuji di Pengajian, Seorang Pria Memberi "Saweran" dengan Menempelkan Uang ke Wajah Qori

Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

BERITA LAINNYA

TERBARU HARI INI

paling banyak dibaca