Sedangkan kepada 18 Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama yang dilantik dan dikukuhkan, Muhidin meminta agar langsung ‘tancap gas’ berkinerja sesuai dengan amanah jabatan yang baru.
“Kita akan lihat (evaluasi) dalam waktu enam bulan kedepan apakah dalam melaksanakan tugas yang baru mereka berkinerja baik atau tidak. Jika sampai nanti hasilnya kurang memuaskan, bisa saja kita ambil tindakan yang lebih tegas,” ujar Muhidin.
Gubernur mengapresiasi kinerja dan kontribusi para pejabat yang dirotasi selama bertugas di jabatan lama.
“Saya ucapkan terima kasih, selamat bekerja, kita semua bekerja untuk kebaikan masyarakat Kalimantan Selatan” katanya.
BACA JUGA: Satu Jemaah Embarkasi Banjarmasin Masih Dirawat di Rumah Sakit Arab Saudi
Tiga belas pejabat eselon II yang bergeser posisi adalah:
- Sri Mawarni: dari Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak dan KB menjadi Kepala Dinas Perpustakaan dan Arsip Daerah.
- Khusnul Hatimah: dari Staf Ahli Bidang Masyarakat dan SDM menjadi Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak dan KB.
- Sulkan: dari Kepala Dinas Perdagangan menjadi Staf Ahli Bidang Kemasyarakatan dan SDM.
- Ahmad Bagiawan: dari Asisten Administrasi Umum menjadi Kepala Dinas Perdagangan
- Rospana Sopian: dari Kepala Biro Umum menjadi Kepala Biro Pemerintahan dan Otonomi Daerah
- Ariadi Noor: dari Kepala Bappeda menjadi menjabat Asisten Perekonomian dan Pembangunan
- Galuh Tantri: dari Kepala Biro Organisasi menjadi Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan
- Rusma Khazairin: dari Wadir RSUD Ulin menjadi Kepala Biro Organisasi
- dr. Diauddin: dari Direktur RSUD Ulin Banjarmasin kini menjabat sebagai Kepala Dinas Kesehatan
- Muhammad Farhani: dari Kepala Biro Perekonomian menjadi Kepala Dinas Sosial.
- Miftahul Chair: dari Kepala BPKAD kini menjabat Staf Ahli Bidang Ekonomi dan Pembangunan
- Dinansyah: dari Kepala BKD kini menjabat Asisten Administrasi Umum
- Taufik Hidayat: dari Kepala Biro Pemerintahan dan Otonomi Daerah kini menjabat sebagai Kepala Badan Riset dan Inovasi Daerah.
Pejabat yang dikukuhkan, di antaranya adalah:
- Heriansyah: dikukuhkan sebagai Kepala Bakesbangpol Kalsel
- Syamsir Rahman: dikukuhkan sebagai Kepala Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan
- Zakly Aswan: dikukuhkan sebagi Kepala Satpol-PP dan Damkar
- Mursyidah Aminy: dikukuhkan sebagai Kepala Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman
- Rahmaddin: dikukuhkan sebagai Kepala Biro Pengadaan Barang dan Jasa.
Akan Lelang Jabatan Kepala Dinas yang Kosong

