Pemkab Tanah Bumbu Gencarkan Pelatihan CSIRT, Perkuat SDM Hadapi Serangan Siber Pemerintahan

WARTABANJAR.COM, BATULICIN – Pemerintah Kabupaten Tanah Bumbu (Pemkab Tanbu) terus memperkuat pertahanan siber di lingkungan birokrasi. Salah satunya dengan menggelar Pelatihan Peningkatan Kapasitas SDM Tim Tanggap Insiden Keamanan Siber (CSIRT) yang berlangsung di Pusbang SDM BSSN, Depok, Jawa Barat, selama dua hari, 8–9 Juli 2025.

Pelatihan ini merupakan hasil kerja sama antara Pemkab Tanah Bumbu dan Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN), sebagai bagian dari langkah strategis menghadapi potensi ancaman siber yang semakin kompleks terhadap sistem pemerintahan berbasis digital.

Kepala Diskominfo SP Tanah Bumbu, Al Husain Mardani, mewakili Bupati Andi Rudi Latif, menegaskan bahwa pembangunan SDM merupakan prioritas utama pemerintahan Tanbu 2025–2030. Fokus ini sejalan dengan misi Bupati untuk menciptakan tata kelola pemerintahan yang adaptif, melayani, dan akuntabel.

“Melalui pelatihan ini, kami berharap aparatur di Tanah Bumbu dapat menjadi lebih profesional, kompeten, dan memiliki integritas tinggi, khususnya dalam menjaga keamanan informasi dan sistem digital pemerintahan,” tegasnya.

BACA JUGA:Sah! Fraksi NasDem Restui LPJ APBD 2024 Jadi Perda, Siap Kawal Anggaran Demi Rakyat Tanah Bumbu

Dua Hari, Dua Fokus Materi: Dari Ancaman Siber hingga Simulasi Serangan

Pelatihan terbagi dalam dua sesi utama:

Hari Pertama: Dasar Literasi Siber dan Ancaman Digital

Pengenalan literasi digital dan dunia siber di sektor pemerintahan.

Identifikasi jenis ancaman seperti phishing, malware, ransomware, dan rekayasa sosial.

Baca Juga :   Hujan Deras Disertai Angin Kencang, Pohon Tumbang Tutupi Jalan di Tanah Habang HST

Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

BERITA LAINNYA

TERBARU HARI INI

paling banyak dibaca