Ribuan Warga Barabai Hadiri Tabligh Akbar Sambut 1 Muharam 1447 H

WARTABANJAR.COM, BARABAI – Ribuan warga memadati Taman Dwi Warna Barabai, Kabupaten Hulu Sungai Tengah (HST), dalam acara Tabligh Akbar memperingati Tahun Baru Islam 1 Muharam 1447 Hijriah, di Taman Dwiwarna Barabai, Jumat (27/6/2025) malam.

Tabligh akbar diawali dengan lantunan ayat suci Al-Qur’an oleh Muhammad Lutfi Firdaus, dan menghadirkan dua penceramah, yakni Al Habib Ahmad Muhajir bin Hamid Assegaf dan KH Abdussalam. Acara juga dimeriahkan dengan penampilan dari Munsyid Muhibbin 232.

Dalam sambutannya, Bupati Samsul Rizal menegaskan bahwa tahun baru Islam menjadi momentum untuk muhasabah diri, memperkuat iman, dan memperbarui niat baik, baik terhadap sesama maupun terhadap masyarakat.

“Tahun baru Islam adalah waktu penting untuk introspeksi diri, memperbaiki kualitas iman dan amal, serta menata kembali niat kita, baik pribadi, keluarga maupun masyarakat berbangsa dan bernegara,” ujar Bupati.

Bupati juga menekankan bahwa makna hijrah tidak hanya tentang peristiwa sejarah, tapi juga bisa dimaknai sebagai perubahan dari ketertinggalan menuju kemajuan, baik dalam bidang ekonomi, pendidikan, maupun pembangunan karakter.

“Hijrah adalah perubahan ke arah yang lebih baik. Maka mari jadikan tahun baru Islam sebagai semangat untuk membangun diri, keluarga, dan daerah,” jelasnya.

Ia mengajak seluruh komponen masyarakat untuk terus memperkuat kolaborasi dalam mewujudkan HST yang religius, sejahtera, dan bermartabat.

“Saya mengimbau seluruh elemen masyarakat untuk bersama membangun HST, menjaga ketertiban, dan memperkuat nilai-nilai keagamaan di lingkungan kita,” tegasnya.

Baca Juga :   Koperasi Merah Putih Jadi Prioritas, DPMD Tabalong Targetkan 22 Titik Rampung 2026

Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

BERITA LAINNYA

TERBARU HARI INI

paling banyak dibaca