Dari Kecil Enyam Pendidikan di Madrasah, Gadis Cantik Ini Sukses Gapai Impian Jadi Dokter

    WARTABANJAR.COM, ASAHAN – Perjalanan meraih impian sering kali melewati banyak rintangan dan berhasil mewujudkannya adalah sesuatu pencapaian yang luar biasa membanggakan.

    Itulah yang dirasakan gadis cantik bernama Dara Ayu Panjaitan yang berhasil mewujudkan mimpinya sejak kecil menjadi dokter dan kini siap mengabdikan diri kepada masyarakat.

    Dokter Dara Ayu Panjaitan dulunya adalah salah satu peserta didik terbaik lulusan Madrasah Aliyah Negeri (MAN) Asahan.

    Dokter Dara lulus dari MAN Asahan pada 2018. Semasa mengenyam pendidikan di MAN Asahan, ia adalah peserta didik yang berprestasi dengan raihan Juara Umum 1 di setiap semesternya sejak kelas X sampai dengan kelas XII.

    Dokter Dara juga pernah meraih Juara 1 Kompetisi Sains Madrasah tingkat Kabupaten Asahan.

    Kepada Humas, Rabu (16/4/2025), dr. Dara berbagi cerita bahwa menjadi dokter adalah cita-citanya sedari kecil.

    Sejak duduk dibangku madrasah ibtidaiyah (sekolah dasar), Ia aktif mengikuti organisasi ekstrakurikuler yang berhubungan dengan kesehatan yakni dokter cilik, kemudian dibangku madrasah tsanawiyah (SMP) dan madrasah aliyah Ia aktif mengikuti organisasi Palang Merah Remaja (PMR).

    dr. Dara menceritakan pengalamannya dalam memilih jurusan dan universitas setelah lulus MAN Asahan. Setelah berdiskusi dengan orangtua, dr. Dara mantab dengan pilihannya yaitu Fakultas Kedokteran di Universitas Sumatera Utara.

    “Waktu itu orangtua saya tetap mendukung atas apa yang saya ingingkan, namun pilihannya harus tetap di Sumatera Utara. Akhirnya saya putuskan untuk memilih Fakultas Kedokteran USU,” ucapnya.

    Baca Juga :   Kemenag Lakukan Kajian Agar Hewan Dam Haji Bisa Disembelih di Indonesia

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI