WARTABANJAR.COM, BANJARMASIN – Satu unit mesin pencacah sampah senilai Rp125 juta diserahkan oleh Bank Kalsel kepada Pemko Banjarmasin.
Bantuan diserahkan Direktur Utama Bank Kalsel, Fachrudin kepada Wakil Wali Kota Banjarmasin, Hj Ananda.
Bank Kalsel juga menyerahkan bantuan CSR sebesar Rp1.058.531.102,03 dan Penyerahan Dividen Bank Kalsel 2024 ke Pemerintah Kota Banjarmasin sebesar Rp15.536.574.458,- yang diterima Wali Kota Banjarmasin, HM Yamin HR.
Baca Juga
Wali Kota Banjarmasin mengucapkan terima kasih kepada BPD Kalsel yang sudah
membersamai dan mensupport Pemko Banjarmasin dalam permasalahan sampah.
“Terima kasih Bank Kalsel sudah membersamai dan support, CSR untuk dibutuhan masyarakat, bantuan satu unit mesin pencacah, nanti kalo sudah datang langsung dibawa ke TPAS Basirih, ini sangat bermanfaat untuk pemilahan sampah,”
ujarnya di Hotel Rattan Inn, Rabu (16/4/2025).
Ia juga meminta agar pihak BPD Kalsel berserta seluruh jajarannya ikut serta dalam
mensosialisasikan pemilahan sampah dari rumah.
“Mohon doa dan bantuan agar bisa mensosialisikan sampah, di lingkungan
masing-nmasing, lingkungan kerja, kurangi sampah plastik. Setiap kegiatan-kegiatan ulun
pastil sampaikan ini dan sudah ulun buatkan surat edaran, pengurangan sampah plastik,”
tambahnya.
HM Yamin menginformasikan Kota Banjarmasin akan melakukan program seperti di Jepang, mensosilisasikan sampah sejak usia dini.