10 Ide Ucapan Selamat Hari Raya Idul Fitri 1446 Hijriyah

    WARTABANJAR.COM, BANJARMASIN- Umat Islam Indonesia akan merayakan Idul Fitri 1446 H pada Senin (31/3/2025).

    Menyambut hari kemenangan ini, sebagian besar orang akan saling bertukar ucapan selamat kepada teman, keluarga, atau rekan kerja.
    Ucapan tersebut bisa dikirimkan melalui aplikasi pesan instan atau media sosial, seperti WhatsApp, Instagram, X, dan lainnya.
    Meski terkesan mudah, tidak sedikit orang yang kesulitan merangkai ucapan Lebaran yang sederhana namun bermakna.
    Bagi yang bingung merangkai kata-katanya, mungkin bisa memakai 10 ide ucapan selamat Idul Fitri berikut ini, dikutip dari berbagai sumber, Minggu (30/3/2025):
    1. Selamat Idul Fitri 1446 H, mohon maaf lahir dan batin. Semoga kita senantiasa diberkahi. Taqabbalallahu minna wa minkum.
    2. Selamat merayakan hari kemenangan, semoga amal ibadah kita diterima. Lebaran tiba, mari bersihkan hati dengan saling memaafkan.
    3. Selamat Idul Fitri 1446 H! Semoga Lebaran ini membawa kedamaian dan kebahagiaan bagi keluarga kita. Mohon maaf lahir dan batin.
    4. Selamat Idul Fitri, mari pererat silaturahmi dan tebarkan kasih sayang. Di hari yang fitri ini, mohon maaf atas segala khilaf dan kesalahan. Semoga Idul Fitri membawa berkah, kesehatan, dan kebahagiaan untuk kita semua.
    5. Hari kemenangan telah tiba. Selamat merayakan Lebaran 1446 H dengan penuh suka cita! Mohon maaf lahir dan batin, semoga hati kembali suci dan hidup lebih berarti.
    6. Di hari yang suci ini, semoga segala amal ibadah kita diterima.
    7. Selamat Idul Fitri 2025! Selamat Idul Fitri 1446 H! Mari sambut hari kemenangan dengan hati yang tulus.
    8. Semoga Lebaran 2025 membawa berkah, kesehatan, dan kebahagiaan bagi keluarga kita. Saatnya bersih hati dan saling memaafkan.
    9. Selamat Idul Fitri 1446 H! Maaf jika ada salah kata dan perbuatan.
    10. Happy Eid Mubarak! Semoga kebahagiaan selalu menyertai langkah kita. (yayu)

    Editor: Yayu

    Baca Juga :   Dua Pesawat TNI Bawa Bantuan RI untuk Korban Gempa Myanmar

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI