BAHTERA NABI NUH Juara Festival Baarak Tanglong 2025, Simbol Kesiapsiagaan BPBD Balangan

    WARTABANJAR.COM, PARINGIN – BPBD Kabupaten Balangan mencatat prestasi membanggakan dengan meraih Juara 1 dalam Festival Baarak Tanglong 2025/1446 H yang digelar pada Jumat (21/3/2025).

    Tahun ini, BPBD Balangan mengusung tema “Bahtera Nabi Nuh”, sebuah simbol kesiapsiagaan menghadapi bencana. Dengan total nilai 696, replika bahtera ini tidak hanya menarik secara visual, tetapi juga membawa pesan edukatif tentang mitigasi bencana.

    Kepala Pelaksana BPBD Balangan, H. Rahmi, menyatakan bahwa tema ini dipilih karena Nabi Nuh dikenal sebagai tokoh yang memperingatkan umatnya akan bahaya banjir besar. “Melalui tema ini, kami ingin mengingatkan masyarakat tentang pentingnya kesiapsiagaan dalam menghadapi bencana,” ujarnya.

    Rahmi menambahkan bahwa keikutsertaan BPBD dalam festival ini bukan hanya sebagai ajang kompetisi, tetapi juga sebagai media sosialisasi kesiapsiagaan kepada masyarakat. “Kami ingin masyarakat lebih sadar dan siap menghadapi bencana, baik secara individu maupun kolektif,” katanya.

    BACA JUGA:Tragedi Laut Titian Mutiara! 2 Anak Meninggal, 5 Masuk RS dan 1 Hilang, Warga Berduka

    Dalam penampilan mereka, BPBD Balangan tak hanya menghadirkan replika megah Bahtera Nabi Nuh, tetapi juga membagikan pesan kewaspadaan kepada masyarakat. Pesan-pesan terkait mitigasi bencana disampaikan sepanjang pawai untuk mengajak masyarakat lebih peduli terhadap ancaman bencana alam.

    Festival Baarak Tanglong 2025 diikuti oleh berbagai instansi dan kelompok masyarakat dengan kreasi unik masing-masing. Keberhasilan BPBD Balangan meraih juara menunjukkan apresiasi terhadap kreativitas sekaligus komitmen dalam menyebarkan kesadaran kebencanaan.

    Baca Juga :   Bupati H. Rahmat Trianto Hadiri Safari Ramadhan HIPMI, Berharap Bisa Terus Kerja Sama Membangun Ekonomi Tanah Laut

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI