Kronologi Dugaan Perampokan di HSS : Dibuntuti dari Bank di Rantau, Korban Tabrak Pelaku yang Bawa Kabur Uang Rp350 Juta

    WARTABANJAR.COM, KANDANGAN – Perampokan yang terjadi di Kabupaten Hulu Sungai Selatan sempat menghebohkan, Rabu (19/3/2025) siang.

    Pasalnya, pelaku sudah sempat membawa kabur uang tunai RP350 juta yang baru diambil korban, H Yam dari sebuah bank di Rantau, Kabupaten Tapin.

    Diduga pelaku yang menggunakan motor telah menguntit korban sejak keluar dari bank di Rantau.

    Korban merupakan seorang pedagang yang beralamat di Sungai Raya, Kabupaten Hulu Sungai Selatan.

    Pelaku terus membuntuti mobil korban hingga sampai di kediaman korban di Sungai Raya.

    Baca juga:Heboh, Video Mesum Threesome di Atas Motor Beat Biru Diduga di Bawah Jembatan Barito

    Saat itu korban mampir ke rumah sebentar untuk mengantar kue.

    Saat masuk ke dalam rumah, karena berniat mampir sebentar saja, H Yam tidak mematikan mesin mobil.

    Kesempatan itu dipergunakan pelaku mengambil uang yang berada di dalam mobil.

    Korban yang mengetahui seseorang membuka mobil langsung melihat ke luar dan kaget begitu mengetahui ada seseorang berlari membawa bungkusan dari dalam mobil.

    Pelaku langsung kabur menggunakan motor dengan membawa bungkusan uang.

    Korban pun langsung mengejar pelaku menggunakan mobilnya.

    Tepat di sekitar Jarau, korban berhasil menyusul motor pelaku dan langsung menabraknya.

    Tak ayal pelaku terpental dari motor dan dengan bantuan warga, H Yam berhasil mengamankan pelaku dengan mengingkatnya di tiang listrik.

    Korban pun melaporkan kejadian ini ke polisi, yang kemudian mengamankan pelaku.

    Diberitakan sebelumnya, aksi perampokan terjadi di Jarau, Kabupaten Hulu Sungai Selatan, Kalimantan Selatan, Rabu (19/3/2025) siang.

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI