Beli Paket Internet Pakai AKSEL by Bank Kalsel Bisa Dapat Bonus Pulsa, Begini Caranya

    WARTABANJAR.COM, BANJARMASIN- Selama Maret 2025 ada promosi khusus untuk pengguna mobile banking Bank Kalsel yaitu AKSEL by Bank Kalsel.

    Promosi tersebut adalah untuk pembelian paket internet Telkomsel berbonus pulsa Rp10 ribu.

    “Halo #SobatBankKalsel!✨🙌🏻 Sudah tahu belum kalau beli paket bisa dapet pulsa? 😱
    Buruan beli Paket Internet Telkomsel jenis apapun supaya bisa dapat bonus pulsa 10 ribu🤩,” ujar pengumuman di Instagram Bank Kalsel, dikutip Kamis (13/3/2025).

    Caranya, cukup membeli jenis paket sesuai kebutuhanmu dengan minimal pembelian sebesar Rp100 ribu.

    Khusus transaksi yang dilakukan di hari Jumat, ada promosi spesial lagi yaitu bonus pulsanya adalah Rp 15 ribu.

    “Periode berlaku selama Maret 2025. Syarat dan Ketentuan berlaku,” lanjut postingan itu.

    BACA JUGA: Tak Hanya Membersihkan Harta, ini Keutamaan Zakat dalam Islam

    Adapun syarat dan ketentuannya hanya dua, yaitu:

    1. Pengguna kartu prabayar Telkomsel
    2. Nasabah Bank Kalsel

     

    View this post on Instagram

     

    A post shared by Bank Kalsel (@bankkalsel)

    (yayu)

    Editor: Yayu

    Baca Juga :   Bupati Tala H Rahmat Bangun Kebersamaan dan Keberkahan di Desa Martadah Baru

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI